KONTAN.CO.ID - Jakarta. Saat ini ada stigma di masyarakat bahwa menderita flu adalah positif Covid-19. Padahal, gejala Covid-19 dengan flu biasa berbeda. Simak cara membedakan gejala Covid-19 dengan flu biasa berikut ini. Dalam beberapa kasus, gejala Covid-19 akan mirip dengan gejala flu biasa. Namun, tak menutup kemungkinan akan memiliki gejala yang berbeda. Misalnya, salah satu gejala Covid-19 yang paling umum adalah demam. Gejala Covid-19 ini tidak selalu terjadi pada penderita flu biasa.
- Memiliki masa inkubasi potensial yang lebih lama
- Memiliki gejala yang lebih bervariasi
- Memiliki risiko komplikasi dan kematian yang lebih tinggi
Cara membedakan gejala Covid-19 dengan flu biasa
Oleh karena itu, penting untuk mengetahui cara membedakan gejala antara Covid-19 dan flu biasa. Dengan mengetahui cara membedakan gejala Covid-19 dan flu biasa, seseorang dapat menentukan langkah terbaik dalam menanganinya.- Flu biasa akan memiliki gejala berikut:
- Hidung meler atau tersumbat
- Bersin
- Sakit tenggorokan
- Berkurangnya indra penciuman atau perasa
- Batuk
- Kelelahan