KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kredit Pintar Indonesia menyiapkan strategi meningkatkan bisnis di tahun depan. Boan Sianipar, Vice President Kredit Pintar menyatakan akan meningkatkan kerjasama di 2020. Selain itu, juga akan menyasar sektor produktif selain pertanian seperti pendidikan dan UKM. Tak hanya kerjasama dengan lembaga keuangan seperti bank dan multifinance sebagai lender institusi, Boan bilang bakal mengandeng perusahaan fintech lainnya baik payment maupun peer to peer lending. Sebelumnya, Kredit Pintar sudah bekerjasama dengan LinkAja untuk memberikan pinjaman kepada pengguna uang digital pelat merah itu.
Tingkatkan bisnis, P2P lending agresif lakukan kerjasama pada tahun depan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kredit Pintar Indonesia menyiapkan strategi meningkatkan bisnis di tahun depan. Boan Sianipar, Vice President Kredit Pintar menyatakan akan meningkatkan kerjasama di 2020. Selain itu, juga akan menyasar sektor produktif selain pertanian seperti pendidikan dan UKM. Tak hanya kerjasama dengan lembaga keuangan seperti bank dan multifinance sebagai lender institusi, Boan bilang bakal mengandeng perusahaan fintech lainnya baik payment maupun peer to peer lending. Sebelumnya, Kredit Pintar sudah bekerjasama dengan LinkAja untuk memberikan pinjaman kepada pengguna uang digital pelat merah itu.