KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Kesehatan (Kemenkes) memastikan sampai saat ini belum menemukan penyebaran virus corona baru (COVID-19) di Indonesia. Hal ini terlihat dari uji laboratorium yang dilakukan oleh Kemenkes. Sekretaris Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kementerian Kesehatan (Ditjen P2P Kemenkes) Achmad Yurianto mengatakan, pihaknya sudah melakukan pemeriksaan terhadap 104 spesimen yang berasal dari 39 rumah sakit di 19 provinsi di Indonesia. Hasil pemeriksaan tersebut menunjukkan bahwa tidak ada virus corona yang ditemukan. "Sehingga kita bersyukur sampai dengan hari ini, dari data yang kami terima di pukul 18.00 WIB kemarin, [hasilnya] negatif. Kita akan tetap mewaspadai ini,' ujar Achmad, Senin (17/2).
Uji 104 spesimen, Kemenkes tak temukan virus corona
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Kesehatan (Kemenkes) memastikan sampai saat ini belum menemukan penyebaran virus corona baru (COVID-19) di Indonesia. Hal ini terlihat dari uji laboratorium yang dilakukan oleh Kemenkes. Sekretaris Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kementerian Kesehatan (Ditjen P2P Kemenkes) Achmad Yurianto mengatakan, pihaknya sudah melakukan pemeriksaan terhadap 104 spesimen yang berasal dari 39 rumah sakit di 19 provinsi di Indonesia. Hasil pemeriksaan tersebut menunjukkan bahwa tidak ada virus corona yang ditemukan. "Sehingga kita bersyukur sampai dengan hari ini, dari data yang kami terima di pukul 18.00 WIB kemarin, [hasilnya] negatif. Kita akan tetap mewaspadai ini,' ujar Achmad, Senin (17/2).