UPDATE Corona di Jakarta Sabtu (31/7) positif 3.327, sembuh 4.963, meninggal 251



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Jumlah kasus baru pasien corona di Jakarta terus berkurang menunjukkan penurunan yang konsisten.

Berdasarkan update data corona di Jakarta pada Sabtu 31 Juli 2021 terdapat sebanyak 3.327 kasus baru pasien corona di Jakarta. Jumlah ini sedikit menurun dibandingkan dengan  kasus positif pada hari Jumat (30/7) dengan jumlah kasus positif pasien corona di Jakarta sebanyak 3.454 kasus.

Angka ini berarti turun dibandingkan dengan kasus baru corona di Jakarta pada Kamis (29/7) dengan caatatan pasien positif corona di Jakarta sebanyak 3.845 orang.


Baca Juga: Hore! Target Presiden Jokowi 7,5 juta vaksinasi corona di Jakarta bisa tercapai

Demikian juga jika dibandingkan dengan tambahan kasus corona di Jakarta pada Rabu (28/7) sebanyak 5.525 kasus, maka kasus baru hari Jumat ini mengalami penurunan yang tinggi.

Sementara pada kesempatan yang sama Kementerian Kesehatan juga mengupdate pasien corona di Jakarta yang dinyatakan sembuh pada Sabtu (31/7), sebanyak 4.963 orang, atau berkurang jika dibandingkan dengan kesembuhan pasien corona di Jakarta pada hari jumat Jumat (30/7) sebanyak 11.151 orang.

Selain itu, jika dibandingkan dengan pasien corona di Jakarta yang sembuh pada Kamis (29/7) sebanyak 11.425 angka ini berkurang jauh. 

Begitu juga jika dibandingan dengan pasien corona di Jakarta yang sembuh pada Rabu (28/7) yakni 11.040 orang maka terjadi peningkatan.

Baca Juga: Angka kematian pasien Corona di Indonesia Jumat (30/7) 1.759 orang, terbesar Jateng

Kementerian Kesehatan juga menyampaikan jumlah pasien corona di Jakarta yang meninggal dunia pada Sabtu (31/7) menunjukkan angka lonjakan yang sangat tinggi yakni mencapai 251 orang. 

Angka kematian pasien corona di Jakarta ini jauh melonjak jika dibandingkan dengan kematian pasien corona di Jakarta pada Jumat (30/7) sebanyak 43 orang.

SELANJUTNYA>>>

Editor: Syamsul Azhar