KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Wall Street melaju pada akhir perdagangan Selasa (30/6) ditopang oleh kenaikan data ekonomi yang memperkuat kepercayaan investor akan adanya rebound ekonomi Amerika Serikat (AS) yang didukung oleh stimulus. Indeks Dow Jones Industrial Average naik 217,08 poin atau 0,85% ke 25.812,88, S&P 500 naik 47,05 poin atau 1,54% ke 3.100,29 dan Nasdaq Composite naik 184,61 poin atau 1,87% ke 10.058,77. Kenaikan Dow Jones sebesar 17,78% menandai kinerja kuartalan terbaik sejak reli 21,56% pada kuartal pertama 1987 sementara lonjakan Nasdaq sebesar 30,63% adalah kuartal terbaik sejak kenaikan 48,18% pada kuartal keempat 1999.
Wall Street melaju, S&P 500 cetak kuartal terbaik sejak 1998
KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Wall Street melaju pada akhir perdagangan Selasa (30/6) ditopang oleh kenaikan data ekonomi yang memperkuat kepercayaan investor akan adanya rebound ekonomi Amerika Serikat (AS) yang didukung oleh stimulus. Indeks Dow Jones Industrial Average naik 217,08 poin atau 0,85% ke 25.812,88, S&P 500 naik 47,05 poin atau 1,54% ke 3.100,29 dan Nasdaq Composite naik 184,61 poin atau 1,87% ke 10.058,77. Kenaikan Dow Jones sebesar 17,78% menandai kinerja kuartalan terbaik sejak reli 21,56% pada kuartal pertama 1987 sementara lonjakan Nasdaq sebesar 30,63% adalah kuartal terbaik sejak kenaikan 48,18% pada kuartal keempat 1999.