KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) mendorong adanya harga Bahan Bakar Minyak (BBM) dan tarif listrik yang murah untuk keperluan berusaha. Biaya energi yang murah dinilai mampu menolong dunia usaha, termasuk sektor bisnis dan industri untuk bisa bertahan di tengah tekanan pandemi corona (covid-19). Oleh sebab itu, Ketua Pengurus Harian YLKI Tulus Abadi mengungkapkan, pihaknya mendukung jika ada rencana pemerintah untuk menurunkan harga BBM dan tarif listrik untuk keperluan usaha.
YLKI dorong harga BBM dan tarif listrik murah untuk dunia usaha di tengah pandemi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) mendorong adanya harga Bahan Bakar Minyak (BBM) dan tarif listrik yang murah untuk keperluan berusaha. Biaya energi yang murah dinilai mampu menolong dunia usaha, termasuk sektor bisnis dan industri untuk bisa bertahan di tengah tekanan pandemi corona (covid-19). Oleh sebab itu, Ketua Pengurus Harian YLKI Tulus Abadi mengungkapkan, pihaknya mendukung jika ada rencana pemerintah untuk menurunkan harga BBM dan tarif listrik untuk keperluan usaha.