KONTAN.CO.ID - BEIJING. Sinovac Biotech mengatakan pada hari Sabtu (6/2/2021) bahwa vaksin Covid-19 produksinya telah disetujui untuk digunakan oleh masyarakat umum oleh regulator produk medis China. Melansir Reuters, ini menandai vaksin kedua yang disetujui untuk penggunaan publik di China, setelah vaksin pertama yang dikembangkan oleh lembaga Beijing yang berafiliasi dengan China National Pharmaceutical Group (Sinopharm) milik negara disetujui pada bulan Desember. Kedua vaksin tersebut, serta kandidat ketiga dari Sinopharm, telah digunakan dalam program vaksinasi China yang telah memberikan lebih dari 31 juta dosis, terutama menargetkan kelompok dengan risiko infeksi yang lebih tinggi. Kandidat vaksin keempat dari CanSino Biologics sedang digunakan di antara personel militer.
China setujui vaksin Covid-19 kedua untuk publik
KONTAN.CO.ID - BEIJING. Sinovac Biotech mengatakan pada hari Sabtu (6/2/2021) bahwa vaksin Covid-19 produksinya telah disetujui untuk digunakan oleh masyarakat umum oleh regulator produk medis China. Melansir Reuters, ini menandai vaksin kedua yang disetujui untuk penggunaan publik di China, setelah vaksin pertama yang dikembangkan oleh lembaga Beijing yang berafiliasi dengan China National Pharmaceutical Group (Sinopharm) milik negara disetujui pada bulan Desember. Kedua vaksin tersebut, serta kandidat ketiga dari Sinopharm, telah digunakan dalam program vaksinasi China yang telah memberikan lebih dari 31 juta dosis, terutama menargetkan kelompok dengan risiko infeksi yang lebih tinggi. Kandidat vaksin keempat dari CanSino Biologics sedang digunakan di antara personel militer.