KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Satu minggu pasca pemilu, survei menunjukkan bahwa hampir 80% warga telah mengakui kemenangan Joe Biden dalam pemilu presiden AS. Mereka juga mengabaikan klaim adanya kecurangan yang disuarakan kubu Donald Trump. Edison Research mencatat Biden mendapatkan 76,3 juta, atau 50,7% dari total suara. Sementara Trump tertinggal dengan 71,6 juta, atau 47,6% suara. Baru-baru ini, Reuters/Ipsos melakukan survei nasional yang berlangsung pada hari Sabtu hingga Selasa lalu. Survei menemukan bahwa 79% orang dewasa di AS yakin bahwa Biden telah memanangkan pemilu presiden tahun ini.
Hampir 80% warga telah mengakui kemenangan Joe Biden dalam pemilu presiden AS
KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Satu minggu pasca pemilu, survei menunjukkan bahwa hampir 80% warga telah mengakui kemenangan Joe Biden dalam pemilu presiden AS. Mereka juga mengabaikan klaim adanya kecurangan yang disuarakan kubu Donald Trump. Edison Research mencatat Biden mendapatkan 76,3 juta, atau 50,7% dari total suara. Sementara Trump tertinggal dengan 71,6 juta, atau 47,6% suara. Baru-baru ini, Reuters/Ipsos melakukan survei nasional yang berlangsung pada hari Sabtu hingga Selasa lalu. Survei menemukan bahwa 79% orang dewasa di AS yakin bahwa Biden telah memanangkan pemilu presiden tahun ini.