KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank OCBC NISP Tbk berhasil mencatatkan laba bersih sebesar Rp 621 miliar pada kuartal I 2022. Nilai itu meningkat tumbuh 20,7% year on year (yoy) dari Rp 515 miliar pada periode yang sama di tahun 2021. Pertumbuhan laba bersih ini dikontribusikan dari Pendapatan Operasional yang mengalami pertumbuhan 5,3% yoy menjadi Rp 2,5 triliun pada kuartal pertama tahun 2022. Juga biaya cadangan kerugian penurunan nilai yang lebih rendah. Permintaan kredit mulai membaik dilihat dari pertumbuhan penyaluran kredit Bank OCBC NISP yang didorong oleh pertumbuhan kredit ritel sebesar 16%. Penyaluran kredit tetap dijalankan dengan prinsip kehati-hatian, terlihat dari rasio non performing loan (NPL) net pada posisi 0,7% dan NPL bruto sebesar 2,3%.
Naik 20,7%, OCBC NISP (NISP) Bukukan Laba Rp 621 Miliar pada kuartal I
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank OCBC NISP Tbk berhasil mencatatkan laba bersih sebesar Rp 621 miliar pada kuartal I 2022. Nilai itu meningkat tumbuh 20,7% year on year (yoy) dari Rp 515 miliar pada periode yang sama di tahun 2021. Pertumbuhan laba bersih ini dikontribusikan dari Pendapatan Operasional yang mengalami pertumbuhan 5,3% yoy menjadi Rp 2,5 triliun pada kuartal pertama tahun 2022. Juga biaya cadangan kerugian penurunan nilai yang lebih rendah. Permintaan kredit mulai membaik dilihat dari pertumbuhan penyaluran kredit Bank OCBC NISP yang didorong oleh pertumbuhan kredit ritel sebesar 16%. Penyaluran kredit tetap dijalankan dengan prinsip kehati-hatian, terlihat dari rasio non performing loan (NPL) net pada posisi 0,7% dan NPL bruto sebesar 2,3%.