KONTAN.CO.ID - NEW DELHI. Seorang dokter asal India, Arvind Lal resmi menjadi seorang miliarder saat pendemi virus corona Covid 19 melanda. Kekayaan pemilik Dr Lal PathLabs ini pada Rabu (6/4) lebih dari US$ 1 miliar. Peningkatan permintaan tes patologi dan radiologi termasuk Covid 19 mengerek harga saham Lal Pathlabs. Sejak akhir Maret 2020, Dr Lal PathLabs mendapat persetujuan dari regulator untuk melakukan sekitar 5.000 tes patologi dan radiologi termasuk tes Covid 19. Sebelum itu, tes Covid 19 di India hanya dilakukan laboratorium pemerintah dan rumahsakit. Tetapi karena jumlah kasus positif meningkat, pemerintah India melibatkan laboratorium swasta. Hingga Kamis (7/5), India telah melaporkan lebih dari 52.000 kasus yang dikonfirmasi dari virus corona dan lebih dari 1.700 meninggal. Baca Juga: Ada 178 miliarder baru di dunia, pemilik Zoom salah satunya
Seorang dokter asal India resmi menjadi miliarder saat pandemi
KONTAN.CO.ID - NEW DELHI. Seorang dokter asal India, Arvind Lal resmi menjadi seorang miliarder saat pendemi virus corona Covid 19 melanda. Kekayaan pemilik Dr Lal PathLabs ini pada Rabu (6/4) lebih dari US$ 1 miliar. Peningkatan permintaan tes patologi dan radiologi termasuk Covid 19 mengerek harga saham Lal Pathlabs. Sejak akhir Maret 2020, Dr Lal PathLabs mendapat persetujuan dari regulator untuk melakukan sekitar 5.000 tes patologi dan radiologi termasuk tes Covid 19. Sebelum itu, tes Covid 19 di India hanya dilakukan laboratorium pemerintah dan rumahsakit. Tetapi karena jumlah kasus positif meningkat, pemerintah India melibatkan laboratorium swasta. Hingga Kamis (7/5), India telah melaporkan lebih dari 52.000 kasus yang dikonfirmasi dari virus corona dan lebih dari 1.700 meninggal. Baca Juga: Ada 178 miliarder baru di dunia, pemilik Zoom salah satunya