KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pasar saham tanah air bakal semarak dengan pembagian dividen. Setidaknya ada enam emiten yang akan membagikan dividennya kepada pemegang saham. Sebagai pertimbangan, analis memberikan sejumlah faktor yang mesti dicermati oleh pelaku pasar dalam memburu dividen. Analis Sucor Sekuritas Hendriko Gani mengatakan, selain menimbang besaran yield, investor masih harus melihat bagaimana valuasi dan prospek emiten tersebut ke depan. Yield yang besar, apabila tidak didukung dengan prospek ke depan, maka akan berpotensi menjadi dividend trap.
Baca Juga: Kantongi 20 calon emiten dalam pipeline IPO, BEI masih tunggu perusahaan BUMN Hendriko menjelaskan, dividend trap merupakan kondisi dimana harga saham hanya naik sementara karena yield besar, namun kembali terkoreksi setelah pembagian dividen. “ Bahkan dengan potensi penurunan lebih besar daripada dividend yield-nya,” terang Hendriko saat dihubungi Kontan.co.id, Selasa (13/4).