KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pada Maret tahun 2021 mendatang, vaksin untuk virus corona (Covid-19) yang diproduksi oleh Indonesia sendiri diharapkan sudah dapat diluncurkan. Staf Khusus Menteri Riset dan Teknologi dan Kepala Badan Riset dan Inovasi Nasional (Ristek/BRIN) Ekoputro Adijayanto menerangkan, saat ini Lembaga Biologi Molekuler (LBM) Eijkman tengah melakukan pengumpulan hasil Whole Genome Sequence (WGS), yang nantinya untuk melakukan pengujian terlebih dahulu ke sekuens sebagai pengujian dasar terhadap vaksin tersebut. Menurut Eko, di Indonesia, LBM Eijkman sudah menemukan ada 7 WGS dan 2 WGS yang ditemukan oleh peneliti di Universitas Airlangga. Ketujuh WGS tersebut kemudian dikirim ke Global Initiative on Sharing ALL Influenza Data (GISAID).
Terus dikembangkan, vaksin Covid-19 buatan lokal diharapkan meluncur Maret 2021
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pada Maret tahun 2021 mendatang, vaksin untuk virus corona (Covid-19) yang diproduksi oleh Indonesia sendiri diharapkan sudah dapat diluncurkan. Staf Khusus Menteri Riset dan Teknologi dan Kepala Badan Riset dan Inovasi Nasional (Ristek/BRIN) Ekoputro Adijayanto menerangkan, saat ini Lembaga Biologi Molekuler (LBM) Eijkman tengah melakukan pengumpulan hasil Whole Genome Sequence (WGS), yang nantinya untuk melakukan pengujian terlebih dahulu ke sekuens sebagai pengujian dasar terhadap vaksin tersebut. Menurut Eko, di Indonesia, LBM Eijkman sudah menemukan ada 7 WGS dan 2 WGS yang ditemukan oleh peneliti di Universitas Airlangga. Ketujuh WGS tersebut kemudian dikirim ke Global Initiative on Sharing ALL Influenza Data (GISAID).