KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Angkatan Laut Amerika Serikat (AS) atau The US Navy akan melakukan tinjauan yang lebih luas terkait penyebaran wabah virus corona di atas kapal induk Theodore Roosevelt. Hal itu dikatakan pada hari Rabu (29/4) yang berpotensi menunda keputusan tentang masa depan kapten kapal induk tersebut.. Mengutip Reuters, Kapten Breet Crozier dibebaskan dari komando Kapal Induk Theodore Roosevelt setelah membocorkan surat yang ia tulis yang meminta Angkatan Laut AS melakukan langkah-langkah yang lebih kuat untuk melindungi awak kapal induk yang terjangkit virus corona. Pekan lalu, Kepala Operasi Angkatan Laut Laksamana Mike Gilday merekomendasikan untuk memulihkan kembali status Crozier setelah melakukan penyelidikan awal.
US Navy perluas penyelidikan penyebaran corona di kapal induk Theodore Roosevelt
KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Angkatan Laut Amerika Serikat (AS) atau The US Navy akan melakukan tinjauan yang lebih luas terkait penyebaran wabah virus corona di atas kapal induk Theodore Roosevelt. Hal itu dikatakan pada hari Rabu (29/4) yang berpotensi menunda keputusan tentang masa depan kapten kapal induk tersebut.. Mengutip Reuters, Kapten Breet Crozier dibebaskan dari komando Kapal Induk Theodore Roosevelt setelah membocorkan surat yang ia tulis yang meminta Angkatan Laut AS melakukan langkah-langkah yang lebih kuat untuk melindungi awak kapal induk yang terjangkit virus corona. Pekan lalu, Kepala Operasi Angkatan Laut Laksamana Mike Gilday merekomendasikan untuk memulihkan kembali status Crozier setelah melakukan penyelidikan awal.