KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kalangan pengusaha menyambut gembira lahirnya Undang-Undang Cipta Kerja. Sebaliknya kalangan buruh menolak dan melakukan demonstrasi karena dinilai lebih banyak merugikan buruh dan menguntungkan pengusaha. Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Hariyadi Sukamdani mengatakan, respons calon investor setelah adanya UU cipta kerja terbilang positif. "Kalau yang kami terima rata-rata menyambut dengan baik ya. Teman-teman dari Amerika, Jepang, Korea ke Apindo ya, saya nggak tau kalau ke Kadin pasti lebih banyak lagi, itu yang sudah memberikan congratulations mudah-mudahan tidak banyak berubah dari ekspektasi mereka," kata Hariyadi saat konferensi pers, Kamis (15/10).
UU Cipta Kerja disambut positif kalangan pengusaha dan demonstrasi dari buruh
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kalangan pengusaha menyambut gembira lahirnya Undang-Undang Cipta Kerja. Sebaliknya kalangan buruh menolak dan melakukan demonstrasi karena dinilai lebih banyak merugikan buruh dan menguntungkan pengusaha. Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Hariyadi Sukamdani mengatakan, respons calon investor setelah adanya UU cipta kerja terbilang positif. "Kalau yang kami terima rata-rata menyambut dengan baik ya. Teman-teman dari Amerika, Jepang, Korea ke Apindo ya, saya nggak tau kalau ke Kadin pasti lebih banyak lagi, itu yang sudah memberikan congratulations mudah-mudahan tidak banyak berubah dari ekspektasi mereka," kata Hariyadi saat konferensi pers, Kamis (15/10).